Jayapura, Olemah.com – Skuad Persikimo Yahukimo resmi meluncurkan tim dan pelatih yang akan berlaga di ajang Liga IV Papua Pegunungan. Acara launching digelar di salah satu hotel di Sentani, Jayapura, pada Selasa (17/03/2025) sore.
Manajer Persikimo Yahukimo, yang juga anggota DPR, Yafet Saram, S.IP, secara resmi membuka acara tersebut. Kegiatan ini mencakup pembacaan dan perkenalan pemain serta tim official, termasuk manajer, pelatih kepala, asisten pelatih, dan tim pendukung lainnya.
Dalam sambutannya, Yafet Saram menegaskan kesiapan tim untuk bertanding. Ia juga memperkenalkan Iskadar Silas Ohee sebagai pelatih kepala yang telah mengantongi lisensi B sesuai ketentuan Liga IV. “Beliau memiliki pengalaman dan prestasi yang baik. Kami percaya penuh bahwa beliau mampu membawa Persikimo Yahukimo bersaing di Liga IV Indonesia yang akan bergulir di Papua Pegunungan,” ujarnya.
Komposisi Pemain Didominasi Putra Daerah Lebih lanjut, Yafet menjelaskan bahwa hampir 95% pemain yang lolos seleksi berasal dari putra daerah Yahukimo. Meskipun ada beberapa posisi yang masih kurang dalam hal kualitas pemain, pihaknya tetap optimis. “Kami tetap mengandalkan anak-anak Yahukimo. Dalam permainan, menang atau kalah adalah hal biasa, tetapi kami percaya pada potensi yang dimiliki mereka,” tambahnya.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Yahukimo yang telah mendukung keikutsertaan Persikimo Yahukimo di Liga IV Indonesia yang akan berlangsung di Wamena, Papua Pegunungan.
“Kami juga berharap Bank Papua dapat membantu kami dalam hal sponsor. Kami telah berkomunikasi dan saat ini masih dalam proses. Besar harapan kami, Bank Papua bisa menjadi salah satu pendukung utama Persikimo Yahukimo,” ujar Yafet Saram.
Pelatih Siap Kembangkan Potensi Pemain Sementara itu, pelatih kepala Iskadar Silas Ohee mengungkapkan rasa syukur atas kepercayaan yang diberikan kepadanya. Ia juga mengapresiasi semangat dan kemampuan para pemain.
“Saya bangga dengan anak-anak ini. Mereka punya potensi luar biasa. Yang terpenting sekarang adalah bagaimana kita memberikan pemahaman dan pelatihan yang tepat agar mereka semakin berkembang. Ini akan menjadi modal penting bagi mereka dalam kompetisi Liga IV di Wamena,” katanya.
Ia menambahkan bahwa para pemain harus memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. “Kesempatan untuk tampil di ajang seperti ini sangat berharga. Saya ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anak asuhan saya, agar mereka bisa membawa nama Persikimo Yahukimo semakin dikenal di dunia sepak bola,” pungkasnya.
Dengan kesiapan tim dan dukungan berbagai pihak, Persikimo Yahukimo optimistis bisa bersaing di Liga IV Papua Pegunungan dan memberikan yang terbaik bagi daerahnya.
(Sumber Berita:kompasone.com)
0 Komentar