Berita Terbaru

6/recent/ticker-posts

Selena Gomez Ungkap perjuangan melawan masalah kesehatan mental akibat Trauma Masa Lalu


Jakarta, Olemah.com — Penyanyi dan aktris asal Amerika Serikat, Selena Gomez (32), mengungkapkan bahwa ia enggan tidur di kamar sendiri. Hal ini disebabkan oleh kenangan masa-masa kelam saat ia berjuang melawan masalah kesehatan mental. Gomez berbagi cerita tersebut dalam acara virtual "Mental Fitness Summit Wondermind" pada Kamis (10/10/2024).

Wondermind adalah platform kesehatan mental yang digagas oleh Gomez bersama ibunya, Mandy Teefey. Dalam acara itu, Selena mengaku sering mengalami kecemasan yang memicu kebiasaannya melakukan bed rotting—berbaring di tempat tidur sepanjang hari tanpa melakukan aktivitas apapun—sebagai respons terhadap rasa takut dan ketidakpastian mengenai masa depan.

Keterbukaan Gomez mengenai kesehatan mentalnya memperlihatkan upaya terus menerusnya untuk meningkatkan kesadaran publik tentang pentingnya kesehatan mental, dan bagaimana masalah tersebut bisa berdampak besar pada kehidupan sehari-hari. (Wawan)



Posting Komentar

0 Komentar