Berita Terbaru

6/recent/ticker-posts

Aktivitas Belajar di SD YPK Waniok Yahukimo Terhenti Selama Tujuh Tahun, Masyarakat Desak Perubahan

Dekai, Olemah.Com – Aktivitas belajar mengajar di Sekolah Dasar (SD) Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) Waniok, Distrik Walma, Kabupaten Yahukimo, Pegunungan Papua, mengalami kelumpuhan selama tujuh tahun terakhir. Hal ini disampaikan oleh Goliat Mohi, perwakilan tokoh masyarakat Waniok, pada Senin (29/7/2024).

Menurut Goliat Mohi, masalah ini bermula sejak masa kepemimpinan kepala sekolah periode 2017-2019 dan berlanjut hingga kepala sekolah saat ini yang menjabat sejak 2021. "Aktivitas belajar mengajar tidak berjalan sejak kepala sekolah sebelumnya pada tahun 2017-2019, dan kondisi ini terus berlanjut di bawah kepala sekolah yang sekarang, dari tahun 2021 hingga 2024. Tidak ada perubahan signifikan sehingga situasi ini telah berlangsung lebih dari tujuh tahun," ujarnya.

Goliat menjelaskan bahwa dalam tujuh tahun terakhir, kepala sekolah tidak pernah mengirimkan data peserta ujian sekolah murni ke dinas terkait. Sebaliknya, kepala sekolah merekrut siswa menggunakan nama orang lain yang tidak pernah hadir di sekolah tetapi dinyatakan lulus ujian sekolah dari SD YPK Waniok. "Kami tidak setuju dengan cara-cara seperti ini, di mana nama peserta ujian digunakan atas nama orang lain. Hal ini tidak boleh terulang lagi," tegasnya.

Goliat menilai praktik tersebut sebagai tindakan yang merusak generasi muda dan sumber daya manusia (SDM) masa depan Waniok. "Cara-cara ini merusak generasi dan SDM masa depan Waniok. Ini adalah tindakan yang membodohi masyarakat Waniok sendiri," ucapnya.

Di tempat yang sama, perwakilan masyarakat lainnya, Gerson Punu, meminta dinas terkait dan PSW YPK Kabupaten Yahukimo segera mengganti kepala sekolah dengan yang baru. "Anak-anak di sini tertinggal dalam pendidikan selama tujuh tahun lebih dibandingkan sekolah lain. Kami meminta agar kepala sekolah diganti dengan seseorang yang fokus pada aktivitas belajar mengajar dan benar-benar mendidik anak-anak di SD YPK Waniok, bukan yang menetap di Dekai, ibu kota Kabupaten Yahukimo," kata Gerson.

Perlu diketahui, visi dan misi pembangunan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Yahukimo saat ini adalah mewujudkan "Yahukimo Cerdas, Yahukimo Sehat, dan Yahukimo Mandiri." Namun, situasi yang terjadi di SD YPK Waniok justru bertentangan dengan visi tersebut, sehingga masyarakat berharap adanya tindakan segera dari pihak terkait untuk memperbaiki kondisi pendidikan di daerah tersebut.


Posting Komentar

0 Komentar