Berita Terbaru

6/recent/ticker-posts

Rumah Jabatan yang Dikosongkan Untuk Progam Gasing, Bukan Untuk Kepentingan Sebagai Rumah Jabatan Pj Bupati Nduga



KENYAM, Olemah.com – Pj Bupati Nduga, Elai Giban SE.MM, menyayangkan adanya pemberitaan dari salah satu media yang menuduh dirinya mengosongkan secara paksa rumah jabatan Asisten I Sekda Kabupaten Nduga. Elai menegaskan bahwa pemberitaan tersebut tidak benar dan menyayangkan media tersebut menayangkan tulisannya tanpa konfirmasi terlebih dahulu kepada dirinya maupun pihak Pemda Nduga.

“Saya sayangkan terkait pemberitaan tersebut, harusnya dikonfirmasi kepada saya sebagai Pj Bupati Kabupaten Nduga terkait pemberitaan yang dikeluarkan karena saya sampai hari ini sudah satu bulan, saya tidak difasilitasi rumah jabatan, kendaraan dinas oleh Pemda Nduga baik itu dari Penjabat Lama maupun dari Asisten I sebagai pemerintah Kabupaten Nduga yang status kepegawaiannya tidak jelas,” tegas Elai Giban.

Lebih lanjut, Elai Giban menjelaskan bahwa Asisten I Sekda Nduga memiliki status kepegawaian di Kabupaten Biak Numfor, Provinsi Papua. Ia juga menegaskan bahwa yang dikosongkan bukanlah rumah jabatan Asisten I, melainkan rumah jabatan Sekda Nduga.

“Rumah jabatan Bupati Nduga ditempati oleh Mantan Pj Bupati Nduga sebelumnya, rumah jabatan Wakil Bupati ditempati oleh Mantan Wakil Bupati Nduga. Oleh sebab itu sampai saat ini saya sendiri masih tinggal di rumah saudara saya yang ada di Kabupaten Nduga. Seharusnya ada rumah yang diberikan kepada saya sebagai Penjabat Bupati Kabupaten Nduga, tetapi ini tidak ada dan tidak disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Nduga sampai saat ini saya tinggal dengan keluarga yang ada di Kenyam, mobil dinas saya sewa,” jelasnya.

Elai menambahkan bahwa rumah jabatan Sekda yang dikosongkannya bukan untuk kepentingannya sebagai Penjabat Bupati Nduga, melainkan untuk persiapan program Gasing (Gerakan Aksi Stunting Nasional) yang sudah menjadi program nasional sesuai arahan Presiden RI melalui Kemendagri. Program ini akan melibatkan Yohanes Surya beserta 20 tim kerjanya.

“Maka di Nduga kita tingkatkan dengan akan menghadirkan Bapak Yohanes Surya beserta 20 tim kerjanya dan itu yang saya siapkan. Bukan untuk saya yang nanti mengisi sebagai Penjabat Bupati Nduga,” tegas Elai Giban.

Elai juga menyayangkan bahwa sampai saat ini Asisten I Sekda Nduga tidak pernah berada di tempat tugas di Kabupaten Nduga dan belum pernah bertemu dengan Pj Bupati Nduga. Oleh karena itu, dirinya mengambil kebijakan untuk mengevaluasi jabatan Asisten I Sekda Kabupaten Nduga. (Kaki Abu)





Posting Komentar

0 Komentar