Berita Terbaru

6/recent/ticker-posts

Krisis Listrik Menghantui Dekai, Kabupaten Yahukimo

Dekai, Olemah.com-  Masyarakat Dekai Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan semakin resah dengan pemadaman listrik yang terjadi berulang-ulang selama berjam-jam. Keluhan tersebut dikemukakan sejumlah pedagang dan warga setempat, yang merasa dirugikan akibat pemadaman listrik yang dilakukan oleh Perusahaan Listrik Negara (PLN) Kantor Pembantu (KP) Yahukimo.

Mira, salah satu pedagang yang berjualan ikan, ayam, dan sayuran di Pemukiman Jalur Satu Dekai Kota, mengeluhkan dampak negatif yang dirasakan oleh para pedagang. "Hampir setiap hari, listrik di kota ini mati dan padam terus berjam-jam. Hal ini mengakibatkan banyak barang dagangan kami menjadi busuk dan merugi secara besar-besaran," ujarnya pada Kamis (18/4/2024).

Selain itu, Mira juga menyoroti pemadaman total yang terjadi pada hari Sabtu dan Minggu sebelumnya, yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 18.30 Waktu Indonesia Timur (WIT). "Ada juga pemadaman total tanpa jadwal yang pasti. Situasi ini semakin memperparah kondisi kami," tambahnya.

Bapak Bikiak, seorang Pegawai Negeri Sipil (ASN) di salah satu kantor di Dekai, juga menambahkan bahwa ketidakstabilan listrik telah merusak beberapa peralatan kantor dan mengganggu pelayanan publik. "Banyak peralatan kantor seperti komputer dan AC mengalami kerusakan akibat listrik yang tidak stabil. Bahkan, kami kesulitan melayani masyarakat karena lampu terus mati, baik di jam kerja maupun malam hari," ungkapnya.

Setelah melakukan wawancara dengan sejumlah pelanggan PLN di kota Dekai, awak media www.olemah.com mendatangi Kantor PLN Dekai. Namun, pertemuan dengan M H, seorang teknisi PLN KP Yahukimo, memberikan penjelasan yang mengejutkan. Menurutnya, terjadi gangguan daya pada mesin yang berdampak pada pasokan listrik di sistem kelistrikan.

"Salah satu mesin kami sudah rusak, sementara hanya tiga mesin yang masih berfungsi. Namun, ketiga mesin ini tidak mampu menanggung daya di Kota Dekai sehingga terkadang terjadi pemadaman tiba-tiba," jelas M H.

Lebih lanjut, teknisi tersebut menyampaikan bahwa PLN tidak dapat memberikan jadwal pemadaman secara pasti karena kondisi daya listrik yang tidak normal. "Kami tidak bisa memberikan jadwal pemadaman karena daya listrik yang tidak stabil. Kami khawatir jika memberikan jadwal tetapi tidak mampu menahan daya, hal itu dapat menyebabkan mati mesin," tambahnya.

Krisis listrik yang melanda Dekai semakin memperburuk kondisi masyarakat dan pelayanan publik di kota tersebut. Diperlukan upaya serius dan tindakan cepat dari pihak terkait, termasuk PLN, untuk menangani masalah ini demi kesejahteraan masyarakat dan kelancaran aktivitas di wilayah tersebut. (Olemah)


Posting Komentar

0 Komentar