Yahukimo, Olemah.Com - Distrik Kanggime Kabupaten Tolikara Provinsi Papua Pegunungan merayakan momen bersejarah dengan pendaratan perdana Capt Pilot Buce Sub di Distrik Kanggime. Sebagai putra terbaik dari daerah tersebut, Capt Pilot Buce Sub memberikan pelayanan dengan rendah hati bagi masyarakat Papua, membawa harapan baru dari lemah ke lembah di bawah kaki gunung tinggi daratan Papua Pegunungan.
Selama 10 tahun terakhir, masyarakat Distrik Kanggime merasa terpinggirkan karena tidak memiliki rute penerbangan yang menghubungkan mereka. Pada pagi ini, tanggal 19 Januari 2024, kebahagiaan menyelimuti warga setempat ketika Capt Pilot Buce Sub mendaratkan pesawatnya untuk memberikan pelayanan subsidi. Momen tersebut membuat masyarakat Kanggime merasa terharu dan tak terbendung air mata, mengingat selama ini pesawat hanya melewati langit di atas mereka tanpa memberikan pelayanan langsung.
Keberhasilan ini tidak lepas dari dukungan PT Cenderawasih Air, maskapai penerbangan yang dimiliki oleh anak dari Distrik Kanggime, Kabupaten Tolikara. Dengan masuknya pesawat ke kampung halaman, masyarakat merasakan kehadiran yang begitu dinantikan. Semuanya dianggap sebagai anugerah Tuhan, dan kebanggaan orang tua tidak terukur karena anak-anak Rohani dari suku Kimyal, Kabupaten Yahukimo, Provinsi Papua Pegunungan, akhirnya dapat melayani mereka.
Capt Pilot Buce Sub, sebagai Capt pesawat dan putra daerah, mengucapkan rasa syukurnya atas kesempatan ini. "Ini adalah momen bersejarah bagi saya dan masyarakat Kanggime. Saya senang dapat memberikan kontribusi positif untuk masyarakat tempat saya dibesarkan," ujar Capt Pilot Buce Sub.
Pendaratan perdana ini membuka jalan baru bagi kemajuan dan konektivitas masyarakat di daerah terpencil, memberikan harapan baru untuk masa depan yang lebih baik. Capt Pilot Buce Sub dan Cenderawasih Air diapresiasi karena telah membawa kemudahan dan layanan langsung kepada masyarakat yang selama ini merasa terpinggirkan. (Capt Buce)
0 Komentar