Artikel diedit dan dipublikasikan oleh Berita lelemuku pada tanggal 02 Maret 2023
WAMENA, LELEMUKU.COM - Dalam rangka pemulihan situasi Kamtibmas pasca kerusuhan di Sinakma, Polres Jayawijaya melaksanakan patroli sekaligus berikan himbauan kepada masyarakat di Kota Wamena, Kamis (02/03) siang.
Patroli yang dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polres Jayawijaya AKP Frets Lamahan, SH tersebut dilaksanakan guna memberikan rasa aman bagi masyarakat sehingga aktifitas masyarakat dapat kembali berjalan seperti sedia kala.
Kasat menyatakan bahwa selain patroli pihaknya juga memberikan himbauan Kamtibmas melalui mobil penerangan milik Sat Binmas guna mengajak masyarakat agar tidak mudah percaya maupun terprovokasi terkait pemberitaan yang belum diketahui kebenarannya.
“Kami menghimbau masyarakat agar tidak mudah percaya dengan informasi yang beredar dan belum bisa dipastikan kebenarannya, kami mengajak masyarakat agar lebih bijak dalam menerima informasi agar kejadian seperti di Sinakma kemarin tidak terulang kembali,” ujar Kasat.
Kasat juga menambahkan agar masyarakat dapat beraktifitas kembali serta perekonomian di Jayawijaya dapat berjalan lagi pihaknya meningkatkan kegiatan patroli guna memberikan rasa aman bagi masyarakat serta mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di Kota Wamena.(HumasPoldaPapua)
0 Komentar